-->

Yudisium: Gua sah jadi Sarjana!

Hari sabtu kemarin, tanggal 1 Agustus 2015 gua dan beberapa temen-temen seangkatan gua telah melakukan sebuah prosesi yang dinamakan yudisium. Jadi yudisium bisa dikatakan seperti ijab qabul dimana seorang mahasiswa telah dinyatakan lulus dan syah untuk menyandang gelar sarjana. Pada hari itu perasaan gua campur aduk, ada rasa bangga, terharu, tidak percaya bahwa gua bisa melewati ini semua selama empat tahun terakhir, juga ada rasa sedih karena bentar lagi gua akan berpisah dengan temen-temen terbaik gua. Pagi itu gua berangkat bareng sahabat-sahabat gua yang paling keceh, kami menamai kelompok kami sebagai DOY, heheee.. memang tampak seperti fans Kangen Band tapi memang kami sering ejek-ejekan bahwa kami adalah fans kangen band padahal sebenarnya juga tidak. Kami berangkat ke sebuah gedung Atlantis Convention Center dikota jambi, kami menjalani prosesi yudisium tersebut kurang lebih sekitar 5 jam. Di situ kami semua dipanggil satu persatu untuk mendapatkan surat keterangan lulus dan bersalaman dengan para anggota senat kampus. Agak nerves juga saat maju kedepan hehee.. tapi alhamdulillah acara tersebut dapat berjalan dengan lancar. Setelah acara selesai kami berfoto-foto didepan gedung tersebut sekedar untuk mengabadikan moment yang mungkin sangat berarti dan hanya sekali dalam seumur hidup. Foto-foto seperti anak alay heehee..  Dan setelah itu kami pulang ke rumah temen kita yang paling gokil Adly dia biasa dijuluki Vokalis eks-Kangen. Bisa dikatakan rumah dia adalah Basecamp kedua kami selain rumah gua. Kalau malam kami ngumpul di rumah gua, sedangkan kalau siang kami ngumpul di rumah Adly Eks-Kangen. Dan seperti biasa kami selalu ngobrol-ngobrol dan ketawa-ketawa yang gak jelas alurnya.. Hehee.. Biasa lah namanya kalau anak-anak DOY udah ngumpul.. Dan begitulah cerita gua di hari yang luar biasa tersebut. Perjuangan ini belum selesai karena kami masih bakal bareng-bareng lagi selama setahun ini buat ngelanjutin kuliah profesi Ners. Mungkin kedepan gua akan share mengenai perjalanan gua dan temen-temen gua selama profesi Ners nanti. Ok deh sampai disini dulu ya.. 
See you on next time everybody :D..
 
Salam Hangat dari DOY
(AAN, AMIR, BAYU, & ADLY)
LihatTutupKomentar

Berlangganan via email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner